Lombok Bali


BALI masih menjadi tempat favorit wisatawan domestik untuk menghabiskan malam Tahun Baru. Tapi jika Bali dianggap terlalu ramai, mereka yang haus hiburan bisa mengunjungi Lombok, Yogyakarta, atau Manado.

Menjelang Tahun Baru, Bali dipastikan akan dipenuhi wisatawan lokal dan asing. Tempat tujuan wisata yang sudah kerap memenangkan penghargaan sebagai kawasan wisata terbaik pilihan dunia internasional ini, ternyata masih menjadi pilihan utama wisatawan domestik untuk menghabiskan waktu saat liburan akhir tahun.

Setidaknya hal itu yang tercermin jika melihat permintaan wisatawan lokal di beberapa perusahaan tur dan travel. Di Panorama Tour dan Vayatour, misalnya, dua perusahaan besar di bidang travel ini sudah kebanjiran peminat Bali sejak beberapa bulan sebelum bulan Desember. Vayator malah sudah menutup pemesanan tiket pesawat dan hotel ke Bali karena hotel bintang empat dan lima yang mereka booking sudah penuh pengunjung.

Sebaliknya, Panorama Tour masih membuka pemesanan tiket pesawat dan hotel ke Bali. Menurut PR Manager Panorama Tour Anita Hartono, selama calon wisatawan memiliki bujet tak terbatas untuk berkunjung ke Bali, dipastikan selalu saja ada hotel yang bisa ditempati. Mengapa Bali selalu menjadi favorit wisatawan? Tentu saja karena Bali adalah provinsi yang paling siap dengan infrastruktur pariwisata dan selalu penuh dengan acara keriaan di setiap sudutnya.

“Bali kan seperti another country bagi kita. Seperti bukan bagian dari Indonesia, karena dibandingkan dengan provinsi atau tempat wisata lainnya, Bali benar-benar siap dengan infrastrukturnya, dan itulah yang dicari para wisatawan karena mereka mau melihat pemandangan bagus, tapi juga merasa nyaman di sana. Bandingkan dengan tempat lain yang mungkin punya tempat yang lebih bagus, tapi infrastrukturnya tidak mendukung,” jelas Anita.

Karena infrastruktur yang sudah baik itulah, para konsumen Panorama Tour dan Vayatour umumnya hanya membeli tiket pesawat dan hotel. Sementara turnya bisa dilakukan sendiri atau menggunakan jasa tur di Bali yang sudah banyak bertebaran. Namun jika Bali dirasakan sudah terlalu ramai dan penuh sesak sebagai tempat liburan, Panorama Tour dan Vayatour mencatat tiga tempat lainnya yang juga menjadi favorit wisatawan. Tempat-tempat tersebut yaitu Lombok, Yogya, dan Manado.

Lombok menjadi favorit karena selain dekat dengan Bali, kawasan wisata di Nusa Tenggara Barat (NTB) ini memiliki pemandangan pantai yang tak kalah indah dengan Bali. Bahkan disebut-sebut, malah lebih indah dari Bali karena masih tergolong bersih dan belum banyak dikunjungi wisatawan. Salah satu pesona Lombok juga ada di tiga gili yang terkenal, yaitu Gili Trawangan, Gili Meno, dan Gili Air. Tiga gili ini juga menjadi favorit para wisatawan mancanegara.

Biasanya wisatawan justru memilih paket Bali-Lombok untuk liburan Tahun Baru, karena bisa langsung menyaksikan keindahan alam keduanya dalam sekali liburan. Adapun Yogya dipilih karena suasana kotanya yang nyaman dan ramah. Sementara itu, Manado menjadi tujuan wisata baru yang cukup diminati, karena selain berhubungan dengan perayaan Natal, juga karena memiliki tempat-tempat wisata menarik seperti Bunaken dan Minahasa.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

shoes football lovers


Saat berolahraga, seperti aerobik atau yoga, kita cenderung untuk memilih kaos olahraga yang gaya. Ini pasti asyik. Bagaimanapun juga, jika penampilan kita menarik, latihan pun jadi tambah semangat, kan?
Tetapi, penampilan gaya yang ditunjang kaos olahraga dan sepatu berharga mahal bukan faktor terpenting dalam memilih kaos olahraga. kaos olahraga yang baik harus membuat Anda merasa nyaman saat bergerak. Nyaman bisa diartikan dengan memilih sepatu yang ukurannya pas, misalnya. Atau, memilih bahan yang tidak membuat Anda kepanasan.
Berikut adalah beberapa hal yang bisa Anda pertimbangkan ketika memilih peralatan dan kaos olahraga.

Jangan sembarangan memakai sepatu. Sepatu untuk jalan-jalan dengan model sport, misalnya, belum tentu baik ketika dipakai berolahraga. Gunakan sepatu yang mampu memberikan dukungan yang baik untuk kaki. Misalnya, sepatu dengan alas yang mengikuti kontur kaki, dan sol yang mampu meredam hentakan pada kaki.
Cuci kaos olahraga Anda secara terpisah dengan air dingin dengan pengaturan yang “soft”, lalu keringkan secara alami. Cara ini akan memperpanjang daya tahan bahan yang digunakan, dan mencegah pakaian dan kaos olahragamenjadi menyusut.
Jangan mengenakan kaus kaki yang tebal atau kepanjangan, sehingga menyebabkan kelebihan bahan terlipat di dalam sepatu. Bahan yang tebal dan terlipat bisa menyebabkan telapak kaki melepuh.

Hindari bahan elastis dan ketat di bagian lengan, pundak, leher, pergelangan tangan, dan pergelangan kaki. Area ini sangat mudah bergesekan.
Jangan mengenakan pakaian dan kaos olahraga berwarna gelap jika Anda latihan di luar ruangan, dalam cuaca yang panas pula. Warna hitam, coklat, dan biru tua akan menyerap cahaya matahari, sehingga membuat Anda cepat kepanasan.
Berbelanjalah pakaian, kaos olahraga atau peralatan olahraga ketika sedang ada sale, supaya Anda bisa memperoleh barang-barang berkualitas dengan harga yang lebih murah. Bagaimanapun juga, sepatu olahraga dari merek yang sudah ternama bisa bertahan lebih lama.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Timnas Indonesia Peringkat Kedua di Asia Tenggara


Sepekan menjelang penyelenggaraan Piala Suzuki (AFF) 2010 di Indonesia dan Vietnam, peringkat Indonesia di Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) masih menempati urutan kedua di kawasan Asia Tenggara.

Seperti dikutip dari situs resmi FIFA, dalam ranking dunia untuk kawasan ASEAN tersebut Indonesia menempati urutan ke-135. Sedangkan Thailand masih teratas dan terpaut cukup jauh yakni urutan ke-114 dunia.

Posisi urutan tersebut sesuai ranking FIFA dengan "up date" terakhir pada 17 November 2010, dimana perubahan ranking berikutnya baru akan dirilis pada 15 Desember mendatang.

Sementara Malaysia dan Laos yang akan menjadi lawan Indonesia pada putaran Grup A Piala Suzuki di Jakarta dan Palembang masing-masing berada di peringkat 144 dan 171 dunia.

Sedangkan Singapura dan tuan rumah putaran Grup B Vietnam masing-masing di peringkat ke-138 dan 139.

Dua kontestan Grup B lainnya yakni Myanmar dan Filipina masing-masing berada di peringkat ke-144 dan 151.

Ketua Panitia Lokal (LOC) Piala Suzuki di Jakarta, Joko Driyono mengakui persaingan tim pada putaran Grup A memang lebih menarik dibanding Grup B ditinjau dari aspek komersial.

"Saya tidak ingin mengatakan bahwa grup ini `grup neraka`. Tetapi dalam kapasitas saya sebagai panitia penyelenggara memang Grup A lebih menarik dari sisi komersial," ujarnya.

Putaran Grup A akan berlangsung pada tanggal 1, 4 dan 7 Desember 2010 dengan dua pertandingan terakhir digelar secara bersamaan di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan Jakarta dan Stadion Jakabaring Palembang.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

kilasan LPI


Kompetisi Liga Primer Indonesia (LPI) yang digagas pengusaha nasional Arifin Panigoro akan tetap berjalan, meski tanpa persetujuan dari PSSI selaku induk organisasi sepakbola di Indonesia. Hanya saja, pihak penggagas LPI masih merahasiakan jumlah dan nama klub yang akan ikut berkompetisi di ajang tersebut.penggagas LPI bahkan tidak ambil pusing dengan sikap FIFA yang hanya mengakui Indonesia Super League (ISL) sebagai satu-satunya ajang kompetisi resmi. Ia menjelaskan, pengakuan FIFA menjadi tidak begitu signifikan jika mempertimbangkan niat LPI untuk membangun kultur dan kompetisi sepakbola yang sehat di Indonesia.

Hal itu diungkapkan salah satu penggagas LPI Arya Abisheka, di sela diskusi seputar sepakbola Indonesia di Jakarta, Senin (11/10). Ia menegaskan, tim penggagas LPI sudah memiliki perencanaan dan konsep yang matang yang tinggal dijalankan dalam waktu dekat."Kami akan terus menggulirkan LPI ini. Tidak masalah jika PSSI tidak setuju." ujarnya.

Saat ditanya mengenai nama dan jumlah klub yangikut dalam gelaran LPI, Arya menegaskan, pihaknya tidak akan mengungkapkan hal itu hingga hari H pelaksanaaan LPL Sikap itu bertujuan untuk menghindari polemik yang kontra produktif. Namun, sambung Arya, pihaknya menjamin klub peserta LPI akan menerima keuntungan yang lebih banyak dibandingkan kompetisi yang lain. Arya, lebih jauh juga menegaskan bahwa pihaksponsor utama LPI Arifin Panigoro menegaskan, LPI hanyalah salah satu solusi serius yang coba ditawarkan untuk memperbaiki kondisi sepakbola nasional. Untuk itu, ia menegaskan akan tetap mendukung bergulirnya LPL "Selama ini sudah ada liga Super. Kita hanya ingin membuat sebuah kompetisi lain yang bertujuan untuk lebih menghidupkan klub dan pemain.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

@ngopi Doeloe,,,,Bandung

Belakangan, minum kopi atau ngopi sudah menjadi gaya hidup sebagian besar masyarakat di kota besar. Kegiatan ngopi yang sejatinya hanya duduk, minum, lalu pergi beralih menjadi minum, baca, nongkrong, ngobrol dan online. Tempatnya pun bukanlah warung kopi di pinggir jalan, tapi beralih ke dalam area mall hingga perkantoran. Waktu tak menjadi soal. Didukung kenyamanan sofa dan kursi serta akses internet gratis semakin membuat orang betah ngopi berlama-lama. Dan tentu saja dengan pelayanan dan fasilitas yang nyaman tersebut harus kita bayar dengan harga secangkir kopi yang lumayan mahal. Jika di warung pinggiran secangkir kopi dapat kita nikmati dengan harga tak lebih dari Rp 2.000,- perak, di kedai kopi modern ini secangkir kopi dapat dinikmati dengan harga mulai dari Rp 25.000,-.

Ngopi DoeloeTapi untungnya, di Bandung, saya menemukan kedai kopi yang lumayan asyik dan nyaman. Dan tentu saja dengan harga yang cukup terjangkau jika dibandingkan gerai kopi semacam Starbucks. Ngopi Doeloe, begitulah nama kedai ini. Letaknya di belakang Gramedia Dago (Jl. Purnawarman, sebelum BEC). Dengan ruangan yang luas dan cukup terang karena memakai dinding kaca, rasanya tempat ini bisa jadi tempat nongkrong yang asik. Entah sekedar menikmati kopi, online di internet, atau berkumpul bersama teman. Interior ruangannya ditata minimalis dengan beberapa kursi dan sofa empuk yang bisa membuat kita betah berlama-lama. Sebagai aksen, beberapa sudut dinding, dipasang kaca yang besar agar menambah kesan lapang dan luas tempat ini. Tampak pula beberapa sudut dinding yang dilukis dengan pola modern dan mencerminkan gaya khas anak muda yang dinamis.

Sore itu, saya bersama istri memilih duduk di sudut dinding, interior Ngopi Doeloedengan dua sofa empuk dan meja kayu bulat di tengahnya. Suasana tidak terlalu ramai. Di beberapa sudut terlihat sekumpulan maupun pasangan anak muda yang sedang berinternet ria. Ya, tempat ini memang dilengkapi fasilitas hot spot gratis sebagaimana ditawarkan di kedai kopi lain. Buat mereka yang online addict tentunya akan memasukkan tempat ini menjadi salah satu spot favoritnya. Cukup dengan harga kopi mulai dari Rp 12.000,- kita bisa ngenet sepuasnya.

Melihat menu yang ditawarkan, pada awalnya cukup membuat bingung. Bagaimana tidak, untuk ukuran sebuah gerai kopi, Ngopi Doeloe terbilang lengkap dan variatif. Jika di gerai kopi lain menu yang ditawarkan hanya berkisar kopi dan cemilan kecil, di sini lebih dari itu. Bagi yang tidak suka kopi, bisa memilih teh atau soda. Kemudian dari segi makanan, tak hanya cemilan yang tersedia disini. Berbagai macam menu makanan dari tradisional dan internasional pun tersedia. Sebut saja Lontong Goreng hingga Steak. Bahkan Mie Ayam dan Nasi Goreng pun tersedia. Jadi bagi yang tak bisa hidup tanpa makan nasi, tempat ini bisa menjadi pilihan. Melihat daftar menu, jujur saya agak kaget dengan harga yang ditawarkan. Dibandingkan tempat lain dengan pelayanan dan makanan yang sama, di sini jauh lebih terjangkau. Sesuai dengan tag line Ngopi Doeloe: Low Price, Comfort & High Class. Menawarkan kenyamanan dan pelayanan berkelas dengan harga yang terjangkau. Setelah cukup bingung memilih, akhirnya demi perut, saya memesan Hot Spicy Chicken dengan Ice Coffee Latte. Sementara istri memesan Mie Ayam Special dan Hot Lemon Tea.

Ice Coffee Latte & Hot Lemon TeaTak perlu menunggu terlalu lama, pesanan kami pun datang. Pesanan yang datang pertama adalah Ice Coffee Latte dan Hot Lemon Tea. Saat merasakan Ice Coffee Latte, ternyata rasanya tak kalah dibandingkan dengan Starbucks. Rasa susunya sama manis dan sama kuat rasa kopinya. Tapi sebelumnya diaduk dulu agar manis susu bercampur dengan kopi. Ahh, segar..! Bikin mata ngantuk menjadi melek seketika. Sedangkan Hot Lemon Tea agak berbeda dengan penyajian pada umumnya. Tidak dalam gelas tinggi ataupun cangkir kecil dan potongan lemon. Akan tetapi disajikan secara sederhana dalam satu mug bergambar logo Ngopi Doeloe dengan tambahan dua sachet gula pasir. Saya sempat menyicipnya sedikit, dan rasanya seperti lemon tea kebanyakan. Agak manis-manis asam dan hangat di perut. Sepertinya sangat cocok jika diminum dalam kondisi cuaca dingin saat kurang enak badan.

Kemudian pesanan makanan pun datang. Hot Spicy Chicken disajikan dalam piring lebar dan Mie Ayam Special disajikan dalam mangkuk besar.

Hot Spicy ChickenAda yang unik dalam penyajian Hot Spicy Chicken ini, yaitu potongan ayam yang dilumuri saus hot spicy ditaruh diatas lembaran daun sawi yang ditata melebar di atas piring. Nasinya dibentuk bulat agak lonjong dilapisi lembaran daun sawi di tengahnya. Dan ada satu aksen unik serupa dengan bihun putih yang digoreng kering, disajikan diantara potongan daging dan nasi. Dari tampilannya saja sudah membuat lapar. Soal rasa, pedas, dan gurih serta sedikit manis asam berpadu di mulut. Potongan daging ayamnya empuk dan lembut dipadu dengan nasi yang pulen. Ditambah dengan daun sawi yang direbus hingga lembut. Maknyuss…!

Mie Ayam SpecialBakso KuahMie Ayam Special disajikan seperti mie ayam kebanyakan. Disajikan dengan potongan daun sawi dalam mangkuk yang cukup besar. Bertabur kerupuk pangsit dan potongan daging ayam yang besar dan royal. Plus semangkuk kecil bakso berkuah sebagai pelengkap. Eits, karena special, tentunya tak hanya ada potongan daging ayam, tetapi jamur! Karena perpaduan warna dan bumbu manis yang menyatu, cukup membuat saya bingung saat mencobanya sedikit. Ini daging ayam atau jamur? Sama-sama lembut dan gurih-gurih kenyal. Baksonya pun enak, kenyal dan liat khas daging sapi. Kuahnya gurih dan tidak eneg. Makin mantap jika makan mie lalu baksonya. Yang berbeda disini, adalah sambalnya. Jangan harap ada saos sambal atau kecap yang mendampingi. Peran keduanya digantikan dengan semangkok kecil sambal cabe. Dari sekilas terlihat sambal itu cukup pedas. Potongan cabe merah, cabe hijau, cabe rawit, tomat, bawang putih tampak berpadu menjadi satu dengan tampilan agak berminyak. Sayang, istri saya tidak mau mencobanya. Dan saya pun sudah terlalu kenyang dengan Hot Spicy Chickennya. Jadi sambal itu tak kami utak-atik sedikit pun :P .

Lepas menyantapnya, segelas besar Ice Coffee Latte dan secangkir Hot Lemon Tea cukup menetralkan panas perut kami. Sambil menghabiskan porsi minuman yang cukup banyak itu, kami mengobrol. Setelah puas menyetabilkan perut yang kenyang, kami memanggil pelayan dan meminta bill. Untuk semua itu, kami membayar Rp 60.000,- dengan rincian:

* Hot Spicy Chicken Rp 17.000,-
* Mie Ayam Special Rp 15.000,-
* Ice Coffee Latte Rp 12.000,-
* Hot Lemon Tea Rp 9.000,-

Total Rp 53.000,-

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Giras Sitok....


Ngopi Yuk .. !! Sebuah klise yang Fenomenal saat ini. Warung Kopi (WARKOP) saat ini menjadi icon dari sebuah kota. Di tiap sisi kota pasti kita temui yang namanya WARKOP atau biasa disebut GIRAS entah mengapa disebut kata GIRAS? mungkin setelah ngopi di warkop ini mereka akan tampak GIRAS / Melek (ada-ada saja nih). Salah satu dari ribuan GIRAS yang ada di Surabaya adalah Warung Mas Tok. Sepintas warung kopi ini layaknya seperti warkop biasa, namun coba lihat pengunjungnya apa lagi kalau malam, sangat ramai sekali. Warung kopi ini adalah tempat dimana para BLOGGER Surabaya Sharing (seperti yang saya lakukan dengan beberapa sahabat Blogger), tak hanya para Blogger, pengunjungnya pun juga para Mahasiswa, Tukang Becak, Executive Muda, Pengangguran, Karyawan , Penyanyi, pokoknya semua elemen masyarakat tumplek blek nongkrong di warung kopi ini.
Jangan heran apabila kamu melintasi warung yang selalu ramai ini, Cewek-cowok, tua-muda, kaya-miskin semuanya ada. Warung yang terkenal dengan racikan kopi dan minuman - minuman yang dijual dengan rasa yang nikmat ini memang menyuguhkan sesuatu yang plus - plus terutama saat malam hari untuk memikat pelanggannya.
Eits... jangan keburu berpukir Mesum dulu, plus-plus di sini bukan dalam artian negatif. Lalu mengapa disebut plus-plus? ya karena warung ini menyuguhkan sesuatu yang berbeda. Di Warung Said, Ngopi Yuk layanan plus-plusnya adalah Plus Gojlokan, Plus Guyonan Suroboyoan, Plus Layanan antar express, Plus boleh ngutang, dan Di warung ini juga Plus Jualan Pulsa. He...3x.. tentunya bagi kamu yang mengambil tempat nongkrong di sektor kanan warung, juga akan mendapat layanan Plus gigtan nyamuk :D (wakakakakak...).

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Secangkir kopi hangat


Saya suka kopi bagaimana dengan Anda ?. Bagi saya minum kopi bukan sebuah keharusan. Sehari saya minum maksimal hanya dua cangkir kecil 150 ml. Kopi yang saya minum saat ini adalah kopi instant tanpa ampas, merk Nescafe. Apalagi sekarang sudah muncul varian baru Nescafe dengan rasa kopi yang lebih kuat. Oh ya sebelum ini saya suka minum Coffemix instant, namun saya rasakan ternyata aroma kopinya tidak kuat sama sekali, kurang khas rasa kopinya. Kalau saya bandingkan dengan kopi yang saya minum di kedai kopi waaaah sungguh kalah jauh deh semua kopi kopi instan itu. Di kedai kopi proses menghasilkan cairan kopi dilakukan dengan mesin kopi sehingga hasilnya dalam hal rasa lebih mantap. Kebetulan setelah Googling di Internet saya menemukan sebuah situs yang berjualan kopi, lalu saya daftar untuk memperoleh Newsletternya, diantaranya tentang jenis jenis minuman kopi. Anda sudah mengetahuinya ? Berikut kutipannya :

==Espresso==
Espresso adalah sari kopi yang hitam dan pekat.
Espresso bisa dibuat dengan espresso machine
(biasanya harganya mahal), ataupun dengan espresso maker
sederhana.
Karena sangat pekat, Espresso punya cita rasa yang pahit
sehingga sangat cocok untuk diminum oleh penggemar kopi.
Espresso yang baik harus terasa “manis” (bukan manis karena
gula) di mulut. Biasanya Espresso disajikan dalam demi tasse
atau cangkir kopi kecil.
Espresso sendiri ada 2 varian yang umum yaitu single shot
atau double shot. Double shot punya rasa yang lebih
pahit/strong dari pada single shot karena menggunakan kopi 2
kali lipat lebih banyak dari single shot (dengan jumlah air
yang sama).

==Frappuccino==
Frappuccino adalah espresso yang ditambah
dengan susu, lalu diblender bersama es batu. Variasinya
cukup beragam, tergantung sirup aroma yang ditambahkan.
Salah satu frappuccino yang populer adalah buatan Starbucks.

==Macchiato==
Macchiato adalah espresso yang diberi busa
susu di atasnya. Macchiato ini cukup pekat dan pahit, tetapi
terkesan lembut karena adanya busa susu di permukaannya.
Biasanya disajikan dalam demi tasse atau cangkir kopi kecil.

==Cappucinno==
Cappucinno adalah campuran antara secangkir
espresso dengan susu. Bagian atas biasanya dihiasi dengan
busa susu dan kayu manis cincang/bubuk. Rasanya sangat
nikmat karena adanya paduan serasi antara kopi dan susu.
Biasanya cappucinno disajikan dalam mug baik panas maupun
dingin.

==Latte==
Latte adalah campuran espresso dan susu cair
dengan perbandingan 1:2. Latte ini biasanya punya rasa kopi
yang cukup ringan karena menggunakan banyak susu. Sebagai variasi dapat ditambahkan sirup beraroma.

==Caffee Americano / Americano==
Americano adalah espresso (single/double shot) yang diberi
tambahan air panas. Rasa kopinya masih strong, tapi punya
cita rasa yang sedikit berbeda dengan espresso.

==Café Au Lait==
Café Au Lait adalah campuran kopi dan susu panas
ala Perancis.

==Café Mocha==
Café Mocha adalah campuran espresso, susu cair panas dan
sirup coklat, lalu di atasnya diberi whipped cream dan
bubuk/irisan coklat.

Jadi Espresso lah yang menjadi bahan dasar dari semua jenis minuman kopi yang hendak dihasilkan. Tinggal kita menambahkan sirup, buah, susu, mocca atau barangkali jika Anda kreatif bisa ditambahkan air jahe lalu jadilah kopi jahe. Bila Anda tertarik tentang kopi ini silakan membaca lebih lanjut di situs berikut :

Baca lebih lanjut di http://kopi-indonesia.com

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS